1. Perbedaan routing dinamis dan statis
Routing Statis :
- Berfungsi pada protokol IP- Tabel routing dibuat dan dihapus secara manual oleh adminustrator
- Router tidak dapat membagi informasi routing
- Tidak menggunakan protokol routing
- Microsoft mendukung multi-homed system seperti router
Routing Dinamis :
- Berfungsi pada inter-routing protokol
- Tabel routing dibuat dan dihapus secara dinamis oleh router
- Router membagi informasi routing secara otomatis
- Rerdapat protokol routing, sseperti RIP atau OSPFF
- Microsoft mendukung RIP untuk IP dan IPX/SPX
2. Apa itu tabel routing
Tabel Routing (table routing) adalah tabel yang berisi informasi keberadaan network,baik network yang terhubung langsung (Directly connected network) maupun Network yang tidak tehubung langsung (Remote Network). Tabel routing berisi informasi yang digunakan switchting software untuk memilih rute mana yang terbaik.
3. Jelaskan istilah dalam routing berikut
-BGP (Border Gateway Protocol) merupakan salah satu jenis routing protokol yang digunakan untuk koneksi antar Autonomous System (AS), dan salah satu jenis routing protokol yang banyak digunakan di ISP besar (Telkomsel) ataupun perbankan. BGP termasuk dalam kategori routing protokol jenis Exterior Gateway Protokol (EGP).
-RIP (Routing Information Protocol) merupakan sebuah routing protocol yang mampu memberikan jalur rute terpendek serta rute terbaik yang dapat dilalui oleh suatu paket data yang dikirimkan sehingga dapat menghemat penggunaan bandwith, karena hop tujuan dapat dicapai dengan cepat.
-IGRP (Interior Gateway Routing Protocol) adalah protocol distance vector yang diciptakan oleh perusahaan Cisco untuk mengatasi kekurangan RIP. Jumlah hop maksimum menjadi 255 dan sebagai metric, IGRP menggunakan Bandwidth, MTU, Delay Dan Load. IGRP adalah protocol routing yang menggunakan Autonomous System (AS) yang dapat menentukan routing berdasarkan system interior atau exterior. Administrative distance untuk IGRP adalah 100.
-EIGRD (Enhanced Interior Gateway Routing Protocol) adalah routing protocol yang hanya di adopsi oleh router cisco atau sering disebut sebagai proprietary protocol pada cisco. Dimana EIGRP ini hanya bisa digunakan sesama router cisco saja. Bagaimana bila router cisco digunakan dengan router lain seperti Juniper, Hwawei, dll menggunakan EIGRP, EIGRP hanya bisa digunakan sesama router cisco saja. EIGRP ini sangat cocok digunakan untuk midsize dan large companye. Karena banyak sekali fasilitas-fasilitas yang diberikan pada protocol ini.
-OSPF (Open Shortest Path First) merupakan sebuah routing protokol berjenis IGRP (Interior Gateway Routing Protocol) yang hanya dapat bekerja dalam jaringan internal suatu organisasi atau perusahaan. Jaringan internal maksudnya adalah jaringan di mana kalian masih memiliki hak untuk menggunakan, mengatur, dan memodifikasinya. Atau dengan kata lain, kalian masih memiliki hak administrasi terhadap jaringan tersebut. Jika kalian sudah tidak memiliki hak untuk menggunakan dan mengaturnya, maka jaringan tersebut dapat dikategorikan sebagai jaringan eksternal.
-VLSM (Variable Length Subnet Mask) merupakan metode yang dilakukan untuk pengoptimalan pemetaan IP address terhadap user, dimana VLSM adalah pengembangan mekanisme subneting sehingga di dalam VLSM dilakukan peningkatan dari kelemahan subneting klasik, yang mana dalam subneting klasik, subnet zeroes serta subnet ones tidak bisa digunakan.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar